Thursday, June 3, 2010

tentang gitaris

tentang gitaris

Gitaris adalah pemusik yang memainkan alat musik gitar atau yang berprofesi sebagai pemain gitar.

Seorang gitaris dapat bermain solo atau gitar tunggal, duet, maupun bergabung dalam sebuah grup musik atau grup band.

Perkembangan dunia gitar rock di Indonesia diawali oleh munculnya Ian Antono dalam band God Bless. Dan masih banyak lagi legend dari luar negeri kita seperti Yngwie,Steve-vai,Joe Satriani,dll.

gitar listrik

gitar listrik

Gitar listrik adalah sejenis gitar yang memerlukan amplifier dan loud speaker (pengeras suara) agar bisa dimainkan. Suara gitar listrik dihasilkan dari getaran senar gitar yang mengenai kumparan yang ada di body gitar yang biasa disebut "pick up".

gitar

Gitar merupakan alat musik berdawai yang dimainkan dengan jari-jemari tangan atau sebuah plektrum (alat petik gitar). Bunyinya dihasilkan dari senar-senar yang bergetar.

Gitar bisa berupa gitar akustik atau listrik, atau gabungan keduanya.

gitar elektrik

guitar elektric


Gitar Elektrik

Di zaman modern, orang mulai mengenal gitar yang memanfaatkan sumber daya listrik. Bunyi yang dihasilkanya berbeda dengan bunyi gitar klasik.Gitar listrik pertama kali dibuat pada 1932 oleh Adolphus Rickenbacker. Gitar ini mengambil bentuk rancangan gitar Spanyol tradisional.

Setelah itu, perkembangannya terus berlanjut. Ide yang mempercepat perkembangannya diawali dari sering diadakannya konser-konser dengan jumlah penonton yang banyak; sehingga jikalau tanpa bantuan sound system, suaranya tak terdengar, apalagi bila penonton berteriak-teriak riuh.

Produsen gitar bermunculan di mana-mana. Dua yang terkenal adalah Fender dan Ibanez. Selain itu, media-media juga mempublikasikan pemain-pemain gitar hebat melalui mejalah bergengsi seperti Guitar Player. Kini, komponen-komponen pada gitar listrik, seperti bridge/tremolo, pick-up, juga senar, bahkan diproduksi terpisah dari produser gitar.

Ada pula hal-hal yang nyentrik dalam perkembangan gitar seperti gitar bersenar tujuh yang dipopulerkan oleh Steve Vai di tahun 1989. Ide ini datang saat ia bergabung dengan David Lee Roth Band pada tahun 1985, menggarap album Crazy from the Heat. Ia memutuskan demikian karena sang bassis, Billy Sheehan, sering menyetel bassnya dengan formasi lain bernama Drop D Tuning (dari atas ke bawah: D-A-D-G, umumnya E-A-D-G). Bekerjasama dengan Ibanez tahun 1987, akhirnya lahirlah gitar pertama bersenar tujuh, dengan dawai teratas, alias ketujuh, bernada B. Gitar ini dinamakan The Universe-7 String. Vai juga memiliki gitar dengan neck yang berlawanan (menghadap ke kiri dan kanan), untuk membuktikan kemampuannya bermain kidal.

Sementara itu, Eddie van Halen, menjadi pelopor dalam penggunaan whammy bar up-down yang kemudian dikenal sebagai Floyd Rose tremolo/bridge. Inovasi ini lengkap dengan pengunci senar pada bagian nut gitar. Sistem ini dikenal sebagai locking nut tremolo system.

Eddie mengembangkan sistem tremolo yang sudah ada sebelumnya. Yaitu tremolo yang hanya bisa ditekan down atau turun (menghasilkan nada yang lebih rendah). Sistem lama ini dikembangkan oleh pabrik Fender dan terpasang sebagai perlengkapan standar pada model Stratocaster. Inovasi ini terpikir olehnya pada sekitar tahun 1976. Saat itu para gitaris hebat seperti Ritchie Blackmore dan Jimmy Page sering mengalami masalah pada tuning gitar mereka. Karena mereka sering mem-bending senar terlalu banyak untuk menghasilkan suara yang 1½ nada lebih tinggi. Akibatnya senar jadi kendor dan tentunya nadanya juga jadi fals. Dengan locking nut tremolo system, senar dikunci di bagian nut gitar agar tidak bergeser ketegangannya.

Sedikit tambahan, pada tahun 1991 juga pernah dibuat gitar yang paling besar di Amerika Serikat, tepatnya di Indiana. Bayangkan, panjangnya sampai11 meter, hampir sama panjang dengan dua buah mobil limosin! Gitar ini membutuhkan 6 orang untuk memainkannya.

gitar elektrik

guitar elektric


Gitar Elektrik

Di zaman modern, orang mulai mengenal gitar yang memanfaatkan sumber daya listrik. Bunyi yang dihasilkanya berbeda dengan bunyi gitar klasik.Gitar listrik pertama kali dibuat pada 1932 oleh Adolphus Rickenbacker. Gitar ini mengambil bentuk rancangan gitar Spanyol tradisional.

Setelah itu, perkembangannya terus berlanjut. Ide yang mempercepat perkembangannya diawali dari sering diadakannya konser-konser dengan jumlah penonton yang banyak; sehingga jikalau tanpa bantuan sound system, suaranya tak terdengar, apalagi bila penonton berteriak-teriak riuh.

Produsen gitar bermunculan di mana-mana. Dua yang terkenal adalah Fender dan Ibanez. Selain itu, media-media juga mempublikasikan pemain-pemain gitar hebat melalui mejalah bergengsi seperti Guitar Player. Kini, komponen-komponen pada gitar listrik, seperti bridge/tremolo, pick-up, juga senar, bahkan diproduksi terpisah dari produser gitar.

Ada pula hal-hal yang nyentrik dalam perkembangan gitar seperti gitar bersenar tujuh yang dipopulerkan oleh Steve Vai di tahun 1989. Ide ini datang saat ia bergabung dengan David Lee Roth Band pada tahun 1985, menggarap album Crazy from the Heat. Ia memutuskan demikian karena sang bassis, Billy Sheehan, sering menyetel bassnya dengan formasi lain bernama Drop D Tuning (dari atas ke bawah: D-A-D-G, umumnya E-A-D-G). Bekerjasama dengan Ibanez tahun 1987, akhirnya lahirlah gitar pertama bersenar tujuh, dengan dawai teratas, alias ketujuh, bernada B. Gitar ini dinamakan The Universe-7 String. Vai juga memiliki gitar dengan neck yang berlawanan (menghadap ke kiri dan kanan), untuk membuktikan kemampuannya bermain kidal.

Sementara itu, Eddie van Halen, menjadi pelopor dalam penggunaan whammy bar up-down yang kemudian dikenal sebagai Floyd Rose tremolo/bridge. Inovasi ini lengkap dengan pengunci senar pada bagian nut gitar. Sistem ini dikenal sebagai locking nut tremolo system.

Eddie mengembangkan sistem tremolo yang sudah ada sebelumnya. Yaitu tremolo yang hanya bisa ditekan down atau turun (menghasilkan nada yang lebih rendah). Sistem lama ini dikembangkan oleh pabrik Fender dan terpasang sebagai perlengkapan standar pada model Stratocaster. Inovasi ini terpikir olehnya pada sekitar tahun 1976. Saat itu para gitaris hebat seperti Ritchie Blackmore dan Jimmy Page sering mengalami masalah pada tuning gitar mereka. Karena mereka sering mem-bending senar terlalu banyak untuk menghasilkan suara yang 1½ nada lebih tinggi. Akibatnya senar jadi kendor dan tentunya nadanya juga jadi fals. Dengan locking nut tremolo system, senar dikunci di bagian nut gitar agar tidak bergeser ketegangannya.

Sedikit tambahan, pada tahun 1991 juga pernah dibuat gitar yang paling besar di Amerika Serikat, tepatnya di Indiana. Bayangkan, panjangnya sampai11 meter, hampir sama panjang dengan dua buah mobil limosin! Gitar ini membutuhkan 6 orang untuk memainkannya.

masuknye gitar di indonesia

Masuknya Gitar di Indonesia

Penjajahan, selain menyisakan catatan kepedihan, juga seni. Salah satunya adalah dibawanya gitar oleh orang-orang Purtugis di sekitar abad ke-17.

Pada waktu itu sejumlah tawanan asal Portugis di Malaka dimukimkan oleh Belanda di kawasan berawa-rawa di Jakarta Utara, di sebuah kampung Tugu. Agar mereka tidak bosan, mereka menghibur diri dengan bermain musik. Nah, musik yang mereka gunakan saat itu adalah gitar. Konon, dari hasil pengenalan rakyat terhadap alat musik itu, lahirlah beberapa alat musik petik yang dimainkan untuk mengiringi lagu-lagu keroncong.

Ada 3 jenis gitar yang dimainkan para tawanan saat itu, yaitu :

1.Gitar Monica, yang terdiri dari 3 dawai
2.Gitar Rorenga, yang terdiri dari 4 dawai
3.Gitar Jitera, yang terdiri dari 5 dawai.

Dua abad kemudian gitar dan keroncong menjadi populer di kalangan bangsawan dan kemudian menyebar ke pelosok tanah air.

sejarah gitar

Sejarah gitar dipercaya dimulai di wilayah Timur Dekat. Di antara puing-puing yang di temukan di Babilonia, yang paling relevan adalah gitar yang dibuat pada 1900-1800 SM. Dari masa itu, hingga tahun 1650, gitar mengalami evolusi yang begitu rumit dan beraneka ragam. Begitu banyak jenis dan masing-masing memiliki nama yang berbeda.

Beberapa kalangan berpendapat lain, menganggap gitar justru berasal dari negara Spanyol karena alat musik gitar mirip sama alat musik Spanyol yang bernama Vihuela yang beredar pada awal abad ke-16. Alat baru ini (gitar) mempunyai cara pembuatan yang sama dengan alat musik ukulele. Gitar pertama kali yang dibuat sebenarnya berukuran sangat kecil dan juga hanya memiliki empat dawai, seperti ukulele.

Pada masa klasik banyak terdapat publikasi yang dilakukan oleh para pembuat lagu dan juga para pemusik. Seperti Fernando Sor, Mauro Guiliani, Matteo Carcassi, Fernando Caulli, dan masih banyak para pencipta yang mengembangakan metode bermain gitar yang akhirnya menjadi permainan yang umum dan dapat diterima.

Instrumen yang penting kontribusinya dalam perkembangan gitar adalah instrumen Cittern. Instrumen ini juga berbentuk menyerupai buah pir dengan bagian belakang yang rata, dengan empat atau lima pasang senar dari kawat dan dengan fretting yang permanen apakah itu diatonik seperti Appalachian Dulcimer ataupun chromatic seperti gitar modern. Tuning head sudah dipasang mirip seperti pada gitar atau mandolin. Stemannya sama dengan mandolin (in fifths) dengan fingering dan chord yang sama dan dimainkan dengan plectrum atau pick.

Four Course Guitar memiliki 4 pasang senar, body berbentuk gitar dan soundboard yang rata, bridge dari lute dan bagian belakang dibuat setengah melengkung tetapi tidak terlalu membentuk bulatan. Instrumen ini berukuran seperti gitar anak-anak.

Five Course Guitar muncul sekitar tahun 1490 dan mirip dengan four course guitar dengan tambahan satu pasang senar bass. Instrumen ini dinamakan juga English Guitar.

Ada pula Vihuela De Mano berasal dari Spanyol dan merupakan instrumen dengan enam pasang senar. Bodynya cukup besar seperti gitar klasik jaman sekarang dan mempunyai beberapa lubang suara di atasnya. Instrumen ini menggunakan fixed bridge dan kemungkinan merupakan nenek moyang langsung dari gitar 12 senar USA yang masuk ke Amerika Utara melalui Mexico, Texas dan Louisiana.

Masih banyak jenis gitar lainnya yang terus berkembang. Gitar seperti yang kita kenal sekarang, yaitu bersenam enam, baru muncul sekitar tahun 1750. Dan selama sekitar 90 tahun berikutnya (hingga tahun 1840), gitar senar enam ini cukup pesat berkembang di Spanyol.

Friday, May 28, 2010

jenis gitar antik

[Image: external.png][Image:  gitar1fl4.jpg]

[Image: external.png][Image:  gitar2om8.jpg]
[Image: external.png][Image:  gitar3qn2.jpg]

[Image: external.png][Image:  gitar4jy3.jpg]
Top
[Image: external.png][Image:  gitar5ru2.jpg]

Peace
[Image: external.png][Image:  gitar6gn2.jpg]


pengetahuan dasar memilih gitar akustik

Pengetahuan dasar memilih gitar akustik

acoustic electric guitarsBagi pemula memilih gitar adalah hal yang belum pasti karena mau main apa sih kepinginnya. Karena masa-masa awal bermusik biasanya kuping menyenangi semua denting gitar. Semua terdengar menarik dan ingin memainkannya. Namun pada dasarnya ada 2 kriteria yang patut dipahami sebelum salah pilih. Dan tentu bagi pemula gitar akustik dululah.

Gitar Nylon String
Gitar dengan snar nylon adalah termasuk katagori gitar klasik. Ciri-ciri gitar klasik adalah mempunyai neck atau fretboard yang lebar. Gitar ini biasanya dipakai memang untuk memainkan lagu-lagu klasik atau flamingo ya mexicoan atau spanyolanlah. Kalau pernah dengar lagu Romance de amor ini lagu klasik.

Kalau ingin memainkan lagu klasik pilihlah gitar dengan snar nylon. Banyak musisi besar datang dari memainkan klasik pada awalnya. Sehingga muncul genre yang kita kenal dengan klasik rock. Sebut saja nama Yngwi atau Blues Saraceno yang memainkan lagu klasik ‘Bouree’ dengan sangat manis dengan gitar elektrik. Musisi musik klasik yang sangat tenar dan mengguncang dunia klasik pada jamannya sampai sekarang adalah: John William, Al Di Meola, John Mc Laughlin (sekarang banyak di Jazz Blues).

Merek gitar klasik yang paling gampang dicari dan umum di Indonesia adalah Yamaha dari type G. Di Bandung dulu pernah beredar merek Genta keren juga. Merek lain di kota-kota besar beredar juga Fender sampai Gibson.

Gitar Steel String
Bagi pemula yang berencana belajar melodi, musik rock, blues atau tidak belajar klasik sebaiknya memilih gitar dengan snar steel ini. Ciri-ciri gitar ini mempunyai neck atau fretboard yang ramping.

Karena gitar ini bertali kawat baja maka kecenderungan stang akan menjadi bengkok. Ini masalah utama pada gitar steel string apalagi kalau ia murahan! Maka sebenarnya waktu milih gitar steel string kita harus mengerti stelan standar gitar. Ajaklah teman yang mengerti nyetem standar ini. Ada alat yang namanya ‘Tuner’ yaitu standar nada pada umumnya yang dipakai nyetem gitar biar nadanya standar. Kalau gitar tidak bisa distel standar, pemula yang kebanyakan belajar nyari lagu dari cd atau kaset nantinya susah mengikuti nada-nada tersebut. Kang Iwan Fals kalau manggung memakai gitar acoustic electric. Acoustic electric bagus kalau rencana mau record acoustic gitar dengan cara DI (direct input).

Saat memilih gitar juga perhatikan fret jangan sampai ada satu nada yang mati karena fret ketinggian di salah satu tempat. Bisa diperbaiki sih tapi kan repot. Cobalah ambil chord dekat dengan bodi. Saya biasanya juga melakukan cek nada satu persatu di atas fret. Lihat stang apa juga lurus dengan cara melihat dari ujung bodi ke headstok atau sebaliknya. Ya kayak membidik dengan senapanlah. Nggak usah malu karena pemula dari pada salah.

Acoustic Electric
Kalau emang milih gitar dengan electriknya sekalian, jangan lupa nyolokin ke amp cabinet yang biasanya juga ada di toko gitar.Tentu kalau ada amp yang acoustic. Ini penting sekali karena terkadang salah satu snar mempunyai sound out yang tipis. Atau frekuensinya tidak seimbang. Yang benar itu suara harus rata. Atau nanti waktu melodi satu snar nggak kedengaran. Terkadang dagangnya bilang kalau tahu anda pemula: ‘Biasa seperti itu kalau gitar akustik elektrik’. Itu sama sekali tidak benar!

Merek gitar string yang banyak beredar di Indonesia adalah Takamine dan sering juga saya lihat banyak musisi Indonesia yang pakai. Harga cukup murah. Namun kalau mau yang bermerek lain ada: Ovation, Martin, Taylor, Fender, dsb. Di hompage itu gitar akustik aku. Ovation black yang udah didandani perak. Ovation back bodinya enak nggak tebal.

Thursday, May 20, 2010

Daftar Kunci Gitar

Daftar Kunci Gitar

Daftar Kunci Gitar

Sunday, May 9, 2010

jenis gitar unik tapi berwalitas tinggi

Gambar: crystalxp.net

Gambar: crystalxp.net

gambar wallpaper gitar unik 4 Wallpaper keren edisi gitar

Gambar: cartoon-guitars.com

Gambar: Flickr.com

Gambar: flickr.com

Gambar: alphacoders.com

gitaris gitaris hebat

BRIAN MAY


Brian May populer lewat bandnya, Queen. Dia jg dikenal sebagai gitaris rock kalem dengan permainan dan sound yg memukau.Bersama Queen menuai sukses sampai sang vokalis, Freddy Mercury meninggal.Saat ini dia memilih bersolo karir.


The Guitar : Red-special guitar ada di balik suksesnya.Gitar merah-hitam ini telah menemaninya selama 3 dekade.Terdapatnya control tone yg terletak berdekatan dengan pick-up smentara tombol volume terpisah jauh.Dan pick-upnya sendiri dikompatibelkan dengan switch on off.

Bersama ayahnya, Harold May, dia merancang dan membuat gitar red special ini pada Agustus 1963.Brian sendiri pernah membukukan teori astrofisikanya.

CHUCK BERRY


Dikenal sebagai godfather-nya rock n’ roll, gitaris kulit hitam paling top dengan aksi panggung eksentrik. 8-to-the-bar, petikan pick ke bawah, double-stops (dua dawai yang dimainkan bersamaan),harmonisasi lead interval ketiga serta permainan solo tone semi-distorsi dalam pentatonic minor.Banyak gitaris rock terinspirasi permainan uniknya bahkan Eric Clapton sendiri turut membenarkan cara permainannya.


The Guitar : Gibson Semi Solid, terutama ES-335 merah.Body kayu maple, neck ramping, dengan model single coil-pickup serta tremolo.

Sampai sekarang seluk beluk kehidupannya hingga dinobatkannya sebagai The Godfather of Rock n’ Roll masih diperdebatkan.Bahkan kasus – kasus yang menimpanya juga tetap menjadi cerita terselubung yang membayangi kesuksesannya.

ERIC CLAPTON



Karirnya berawal sejak bergabung dengan Yardbirds bersama Jimmy Page langsung sukses saat itu.Namun akhirnya bubar.Sering gonta ganti band sampai akhirnya bersolo karir sejak 1973.


The Guitar : Blackie, gitar jenis Fender Stratocaster seharga $950,000 di Nashville adalah gitar termahal dan kesayangannya.Fretboard-nya datar dengan 22 frets.Fingerboard-nya dari lapisan kayu maple,dengan senar single.Bahan dasarnya solid alder,single coil-pickup serta tremolo.

Penghargaan Grammy 1992 diraihnya lewat lagu kisah kematian anaknya akibat jatuh dari lantai 49.

IAN ANTONO


Awalnya ia seorang drummer.Setelah mendengar musik The Shadows, pemilik nama asli Jusuf Antono Djojo ini menjadi gitaris dan bergabung dengan band Abadi Soesman yg saat itu disegani.Akhirnya resmi jadi gitaris God Bless sejak 1974, saat atmosfer musik rock di Indonesia belum ada.Otomatis menjadi pelopor gitaris rock Indonesia.Meski sempat mundur dari God Bless, tahun 1997 ia kembali memperkuat band legendaris ini.


The Guitar : Ian cukup sering memainkan gitar ber-neck ramping dengan 6 string, Gibson Les Paul standar.Pada konsernya, lebih sering memainkan Gibson SG double neck.

Selain masuk dapur rekaman, ia juga sering melibatkan diri membuat lagu-lagu band ternama seperti Slank, GIGI, Cokelat, Sheila On 7, bahkan Audy sekalipun.

EDDIE VAN HALEN


Edward Lodewijk van Halen sukses di blantika musik rock lewat single solo Eruption.Ia terkenal lewat permainan two handed tapping-nya.


The Guitar : Frankenstrat adalah gitar yang selalu menemaninya.Berwarna merah dengan tape hitam-putih.Selain Frankenstrat, Eddie juga merakit gitar versi lain.

Awalnya ia mempelajari piano lalu drum.Diam-diam mempelajari gitar karena tertarik dan merasa cocok, walau akhirnya harus absent pada tahun 2001 hingga 2003 akibar kanker.

JIMI HENDRIX


Seakan ingin tampil beda dari gitaris heroik lainnya, pemilik nama asli James Marshall Hendrix ini pernah membakar dua gitarnya saat konser.Uniknya, gitar tersebut laku dilelang dengan harga menggila sekitar 4-5 milyar rupiah.


The Guitar : Sering memakai Fender Stratocaster.Dilapisi rosewood Brazil utk lapisan fingerboard 21 frets serta tambahan tuners strings kluxon deluxe menjadikan system bridge tremolo arm dalamnya mudah mengatur pitch tone.

Julukan Dewa Gitar melekat padanya.Sejak usia 27 hingga saat ini menjadi pujaan rocker sejati.The Velvetones adalah band pertamanya.Awal agustus di usia 27 adalah konser terakhirnya,tragis,karena overdosis.

JIMMY PAGE



Gitaris Led Zeppelin ini membuat replica gitar elektrik yang terus dipakainya.Diberi nama Gibson (salah satu jenis gitar) yg diproduksi terbatas.25 unit gitar Gibson model EDS-1275 tahun 1971 sengaja dibuat seperti gitar bekas.Tapi mampu dijual mulai harga $10,000 - $33,000.


The Guitar : Memakai gitar elektrik dengan double-neck, 12 dan 6 string.Bahannya dari kayu alder dan maple untuk neckboard-nya.Gitar lain yg sering dipakainya adalah Gibson Les Paul, Danaeloectro 59 DC dan Fender Telecaster.

Sebelum bergabung di Led Zeppelin, sempat bernaung di Yardbirds.Melejit namanya lewat gaya double hand.

MICHAEL ANGELO BATIO


Ia yang mempopulerkan double-guitar dan pernah dianugerahi Number One Shredder of All Time oleh majalah One Magazine pada 2003 karena kecepatannya bermain gitar dengan kedua tangan kanan dan kiri secara bersamaan.


The Guitar : Jenis gitar yang dipakainya adalah double gitar multi neck yaitu left-handed neck dan right-handed neck yang mirip huruf V dengan tali pengikat di leher bukan di bahu.

KEITH RICHARDS



Karirnya sebagai gitaris rocker dimulai lewat paduan suara.Tumbuh di lingkungan peperangan,membuatnya hidup berandalan.Berawal dari cintanya dengan permainan gitar Chuck Berry, ia pun mulai belajar bermain gitar.


The Guitar : Fender Telecaster adalah yang sering dimainkannya dari sekitar 3000 koleksi gitarnya.Gibson Maestro fuzzbox dimainkan untuk mencapai nada khasnya.Sementara Bigsby hitam Gibson ES-355, menjadi favoritnya sejak 1997.

Karena koleksinya sebanya 3000-an,rocker 64 tahun ini ingin membangun museum gitar.Baru-baru ini ia dikontrak $7 juta untuk penulisan memoar autobiography-nya pada 2010 mendatang.Padahal Eric Clapton hanya dibayar $5 juta.

SLASH


Sepak terjang band-nya Guns N’ Roses selama 20 tahun kerap memakai berbagai macam gitar.Namun Gibson tetap lah favoritnya.


The Guitar : Bahan dasar Gibson Les Paul ini adalah mahoni dengan tone lock dan tune automatic, 22 frets humbucker pick-up,serta dua pengontrol tone dan volume.Ini adalah rancangan terunik Les Paul.

Meski akhirnya ia keluar dari GNR karena tidak sepaham dengan Axl Rose sempat membentuk band sendiri yaitu The Slash’s Snakepit dan terakhir aktif di Velvet Revolver.

jenis bahagian bahagian gitar

A. GITAR ELEKTRIK:

  1. Tuning Machines: berfungsi sebagai alat untuk menyetem/menyetel/menstem (tuning) senar gitar sehingga menghasilkan nada sesuai dengan keinginan kita
  2. Headstock: bagian yang berfungsi menahan senar dan tuning machines
  3. Nut: berfungsi untuk mengatur penempatan senar agar tetap konsisten pada tempatnya
  4. Neck:berfungsi untuk meletakkan fretboard, tuners(tuning machines) dan headstock
  5. Fingerboard(Fingerboard): kayu dengan pematang(fret) logam melintang untuk membagi wilayah nada
  6. Fret: logam melintang terletak di sepanjang Fingerboard untuk membagi wilayah nada
  7. Strap pin: untuk menahan selempang(strap) gitar
  8. Body: bodi/badan gitar
  9. Pickups: pendeteksi getaran senar dan mengubahnya dari energi mekanis menjadi energi listrik yang dikonversi oleh amplifier menjadi nada
  10. Bridge: Pengikat/penahan senar ke badan gitar
  11. End pin: untuk menahan selempang(strap) gitar
  12. Bar/vibrato/tremolo/whammy bar:pengatur modulasi getaran senar, ini ada dua jenis: a.bent down tremolo: tremolo yang hanya bisa menurunkan nada, b. updown tremolo(gambar blm ada): tremolo yang bisa menaik/turunkan nada--> kita bahas pada bahasan khusus whammy bar saja
  13. Pickup selector switch: switch pengatur pickups untuk memilih pickup mana yang akan diaktifkan untuk menghasilkan variasi suara yang diinginkan
  14. Volume control: pengatur volume
  15. Tone control: pengatur kekuatan bass dan treble sound gitar
  16. Output jack:penyambung gitar ke amplifier atau peralatan elektronik lainnya
  17. Strings(senar): senar terbuat dari nylon, steel(baja), nikel dst, untuk menghasilkan nada
B. GITAR AKUSTIK/KLASIK:

  1. Tuning Machines: berfungsi sebagai alat untuk menyetem/menyetel/menstem (tuning) senar gitar sehingga menghasilkan nada sesuai dengan keinginan kita
  2. Headstock: bagian yang berfungsi menahan senar dan tuning machines
  3. Nut: berfungsi untuk mengatur penempatan senar agar tetap konsisten pada tempatnya
  4. Neck:berfungsi untuk meletakkan fretboard, tuners(tuning machines) dan headstock
  5. Fingerboard(Fingerboard): kayu dengan pematang(fret) logam melintang untuk membagi wilayah nada
  6. Fret: logam melintang terletak di sepanjang Fingerboard untuk membagi wilayah nada
  7. Strap pin: untuk menahan selempang(strap) gitar
  8. Body: bodi/badan gitar
  9. Bridge: Pengikat/penahan senar ke badan gitar
  10. End pin: untuk menahan selempang(strap) gitar
  11. Strings(senar): senar terbuat dari nylon, steel(baja), nickel dst. untuk menghasilkan nada
  12. Sound hole: penghasil nada, berfungsi mengeluarkan suara getaran senar dan sebagai tempat sirkulasi udara didalam bodi gitar hingga daya akustiknya bagus
Selain dari bagian-bagian yang sudah saya sebutkan, sebenarnya pada prakteknya ada juga beberapa modifikasi, misalnya untuk mengeluarkan suara gitar akustik ke amplifier ditambahkan pickup dst. tapi secara umum, bagian-bagian gitar adalah yang sudah saya sebutkan diatas dan sebenarnya macam-macam gitar juga bukan cuma seperti yang sudah saya sebutkan saja, masih banyak gitar lainnya seperti balailaika, ukulele, banjo, mandolin, harp guitar, resonator guitar dst, dan sangat panjang bila ditulis satu persatu, teman-teman bisa mencari referensi lain di internet seperti di wikipedia dst.

jenis gitar bass listrik

Bass


Gitar bass listrik (biasa disebut Bass listrik atau bass saja) adalah alat musik dawai yang menggunakan listrik untuk memperbesar suaranya. Penampilannya mirip dengan gitar listrik tapi ia memiliki tubuh yang lebih besar, leher yang lebih panjang, dan biasanya memiliki empat senar (gitar listrik memiliki enam senar).

Tambahan:
Bobot dari bass sendiri idealnya lebih berat daripada gitar listrik biasa, karena senarnya yang lebih tebal (untuk menjaga kerendahan nada/bunyi) sehingga menyebabkan harus memilih kayu yang lebih padat dan keras untuk menyeimbangi tekanan pada neck (leher gitar).

Selain itu ukuran fret (kolom pada gitar) yang lebih besar yang disesuaikan dengan ketebalan senar.

Ada banyak jenis bass yang dipakai sampai dengan saat ini. Yang paling banyak dipakai berupa contra bass dan cello bass (yang biasa digunakan untuk pertunjukan opera), bass listrik (biasa digunakan untuk semua jenis pertunjukan terutama band) serta bass fretless yang sama dengan bass listrik tapi tidak ada fret (kolom/pembatas pada papan tekan/neck) pada bass tersebut. Prinsip kerja bass fretless mirip dengan contra/cello bass hanya saja berbentuk gitar listrik.


Senar dan Penalaan (Tuning)
Empat senar
Biasanya ditalakan ke "G-D-A-E", "G-D-A-D", "G-D-G-D", "D-A-E-B", "F-C-G-D" atau "F-C-G-C"
Lima senar
Biasanya ditalakan ke "G-D-A-E-B" tapi terkadang "C-G-D-A-E".
Enam senar
Biasanya ditalakan ke "C-G-D-A-E-B" atau "B-G-D-A-E-B", walaupun "E-B-G-D-A-E" juga suka dipakai.

Penalaan di atas diurutkan berdasarkan nomor senar (senar 1, senar 2, dan seterusnya), di mana senar 1 adalah senar terbawah dari gitar bass (senar yang paling tipis).

Pemain bass memilih menggunakan bass dengan lima senar atau pun enam senar dikarenakan lebih luasnya jangkauan nada yang bisa dimainkannya. Bass bersenar enam jarang dipakai daripada bass bersenar empat dan bass bersenar lima. Biasanya bass bersenar enam ini banyak dipakai oleh pemain bass beraliran jazz, walaupun tidak dimungkiri pemain beraliran rock-pun ada juga yang memakainya, dikarenakan lebih luasnya jangkauan nada yang bisa dimainkannya.

gitar

Gitar Listrik
Gitar Listrik

Gitar Listrik

Gitar Listrik

Gitar listrik adalah sejenis gitar yang memerlukan amplifier dan loud speaker (pengeras suara) agar bisa dimainkan. Suara gitar listrik dihasilkan dari getaran senar gitar yang mengenai kumparan yang ada di body gitar yang biasa disebut “pick up“.

Gitar Akustik

317200832309pm3981Gitar akustik adalah jenis gitar dimana suara yang dihasilkan berasal dari getaran senar gitar yang dialirkan melalui sadel dan jembatan tempat pengikat senar ke dalam ruang suara. Suara di dalam ruang suara ini akan beresonansi terhadap kayu badan gitar. Jenis kayu akan mempengaruhi suara yang dihasilkan oleh gitar akustik.

Bass Gitar

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Gitar bass listrik (biasa disebut Bass listrik atau bass saja) adalah alat musik dawai yang menggunakan listrik untuk memperbesar suaranya. Penampilannya mirip dengan gitar listrik tapi ia memiliki tubuh yang lebih besar, leher yang lebih panjang, dan biasanya memiliki empat senar (gitar listrik memiliki enam senar).

Tambahan:
Bobot dari bass sendiri idealnya lebih berat daripada gitar listrik biasa, karena senarnya yang lebih tebal (untuk menjaga kerendahan nada/bunyi) sehingga menyebabkan harus memilih kayu yang lebih padat dan keras untuk menyeimbangi tekanan pada neck (leher gitar).

Selain itu ukuran fret (kolom pada gitar) yang lebih besar yang disesuaikan dengan ketebalan senar.

Ada banyak jenis bass yang dipakai sampai dengan saat ini. Yang paling banyak dipakai berupa contra bass dan cello bass (yang biasa digunakan untuk pertunjukan opera), bass listrik (biasa digunakan untuk semua jenis pertunjukan terutama band) serta bass fretless yang sama dengan bass listrik tapi tidak ada fret (kolom/pembatas pada papan tekan/neck) pada bass tersebut. Prinsip kerja bass fretless mirip dengan contra/cello bass hanya saja berbentuk gitar listrik.

  • Empat senar
Biasanya ditalakan ke “G-D-A-E”, “G-D-A-D”, “G-D-G-D”, “D-A-E-B”, “F-C-G-D” atau “F-C-G-C”
  • Lima senar
Biasanya ditalakan ke “G-D-A-E-B” tapi terkadang “C-G-D-A-E”.
  • Enam senar
Biasanya ditalakan ke “C-G-D-A-E-B” atau “B-G-D-A-E-B”, walaupun “E-B-G-D-A-E” juga suka dipakai.

Penalaan di atas diurutkan berdasarkan nomor senar (senar 1, senar 2, dan seterusnya), di mana senar 1 adalah senar terbawah dari gitar bass (senar yang paling tipis).

Pemain bass memilih menggunakan bass dengan lima senar atau pun enam senar dikarenakan lebih luasnya jangkauan nada yang bisa dimainkannya. Bass bersenar enam jarang dipakai daripada bass bersenar empat dan bass bersenar lima. Biasanya bass bersenar enam ini banyak dipakai oleh pemain bass beraliran jazz, walaupun tidak dimungkiri pemain beraliran rock-pun ada juga yang memakainya, dikarenakan lebih luasnya jangkauan nada yang bisa dimainkannya.

Lead Guitar

the_villanizer_by_spazedoutsebenarnya Lead gitar/gitar melodi sama saja dengan gitar listrik yang di mainkan dengan cara pengiring/rhytm. perbedaan dalam kedua jenis gitar ini adalah dalam permainannya. bila lead gitar / melodi di mainkan dengan menggunakan petikan (picking) dan biasanya di gunankan untuk menghiasi lagu, bila rhytm gitar di mainkan dengan cara pengiringan lagu.

teknik dalam lead gitar sangat beragam misalnya Apergio (sweep Picking), tapping, Vibrato, natural (harmonisasi), artifucally harmony, dll. di antara semua teknik gitar itu yang paling terkenal adalah tapping yang di ciptakan Eddie Van Hallen. tapi, dalam bermain melodi yang di pentingkan adalah teknik dasarnya. karena, dengan mengginakan teknik dasar melodi kita dapat memancarkan suasana aliran musik kita.

Gitar Listrik